Kepada Ibu Baru

Hai.
Selamat malam Ibu. Maaf tadi sore saya lupa mengabari Ibu. Saya sudah sampai rumah dengan selamat Bu. Sebenarnya saya ingin melengkapi dengan "saya tidak kurang suatu apapun", tapi sayangnya saya kekurangan sesuatu. Kunci motor saya jatuh Bu di jalan :'(  Saya tidak tahu Bu jatuhnya di mana, saya baru sadar waktu sampai di kos teman saya, ketika mau mematikan motor saya sadar kalau kunci motor saya tidak ada. Untung motor saya motor kopling jadi masih bisa dimatikan dengan mudah hehehe. Tapi tidak usah khawatir Bu, saya tidak dimarahi orang tua saya, tidak masalah, nanti tinggal saya buat surat kehilangan dan cetak STNK baru :)
Ibu terima kasih banyak ya untuk 35 hari yang telah lalu. Maaf merepotkan Ibu sekeluarga selama kami di sana. Maaf kalau selama kami di sana suka malas Ibu ajak-ajak ke sana ke sini, padahal secara tidak langsung itulah yang menyelamatkan wajah pemalas kami di hadapan warga desa :')
Oh ya, terima kasih atas pertukaran resepnya ya Bu. Segera akan saya buat susu jagung kebanggaan Ibu di sini, pamer ke Mama dan Bapak hehe. Ibu juga jangan lupa mencoba resep kopi dan wedang rempah dari saya ya Bu, saya jamin enaaaak. Ibu pokoknya kalau ke Semarang harus mampir warung saya ya Bu, nanti saya kenalkan ke Bapak, ke Mama, ini Nyonya Kepala Desa kebanggaan kami semua.
Oh ya Bu, lanjutkan ya Bu semangat Ibu bersama ibu-ibu PKK yang lain. Saya sungguh-sungguh terkesan dengan semangat Ibu untuk mencerdaskan ibu-ibu PKK desa Ibu, dengan segala jenis game yang Ibu lakukan, dengan segala jenis pelatihan yang Ibu lakukan, dengan segala jenis kegiatan yang Ibu adakan. Tetap semangat Bu, cerdaskan ibu-ibu desa agar melahirkan dan mendidik anak-anak desa yang cerdas, dan akhirnya membanggakan Indonesia. Ya Bu?
Doa restumu ya Bu, sebentar lagi saya penelitian. Doakan agar segera selesai dan lulus. Nanti saya kirimi foto wisuda anakmu yang cantik ini, oke?
Sekian dulu ya Bu. Mata saya mulai basah.
Salam untuk Bapak dan Dek Tahta ya Bu.


Salam sayang,

Aida




NB. Ibu jangan menangis lagi ya :*

Comments

Popular posts from this blog

Beasiswa LPDP #5 - Persiapan Keberangkatan (PK)

Terima Kasih Tuhan

Surat 1